Categories
Fundamental Highlight

UBS Prediksi Ada Kemungkinan RBNZ Turunkan Suku Bunga

UBS memprediksi RBNZ akan menurunkan suku bunga 25 basis poin besok, menjadi 3%. Permintaan domestik yang melemah dan ketidakpastian ekonomi global akan menjadi alasan RBNZ untuk menurunkan suku bunga lebih lanjut, bahkan bukan tidak mungkin bank sentral akan menurunkan suku bunga lagi pada bulan September mendatang.

Hal lain yang perlu diperhatikan pada pernyataan RBNZ besok adalah mengenai nilai tukar NZD. Apabila RBNZ menganggap NZD sudah tidak over value, maka perlemahan mata uang tersebut kemungkinan akan cenderung terbatas.