Categories
Fundamental

Revisi ONS: Investasi di Inggris Turun Tajam

Brexit

Revisi yang diumumkan ONS menunjukkan bahwa investasi internasional di Inggris menunjukkan penurunan signifikan dari surplus £469M menjadi defisit £22M. Penyusutan tersebut setara seperempat GDP Inggris dan membuat mereka tidak lagi memiliki cadangan aset untuk melindungi perekonomian dari dampak negatif Brexit.

Beberapa analis menilai ONS terlalu berlebihan dalam mengkalkulasikan aset yang dimiliki oleh warga dan perusahaan Inggris. Mereka menilai kestabilan paska Brexit hanya ilusi dan Inggris diprediksi akan kesulitan mempertahankan nilai tukar GBP dan kestabilan pasar utang.

Sumber: Independent