Categories
Fundamental Highlight

Menanti Testimoni Janet Yellen di Hadapan Senat Amerika

Presiden Fed, Janet Yellen, akan menyampaikan testimoninya di hadapan Senat (Senate Banking Committee) malam ini dan di hadapan House Financial Services Committee besok. Analis dari Goldman Sachs memprediksi tidak akan banyak perubahan dari pernyataan-penyataan Janet Yellen dibanding FOMC Meeting Juni lalu. Peningkatan di sektor tenaga kerja akan kembali ditekankan dan pembahasan seputar inflasi. Pernyataan Yellen di hadapan Kongres sebelumnya tidak banyak menimbulkan reaksi di pasar.

Analis dari Bank of America Merrill Lynch dan BNP Paribas juga mengungkapkan prediksi serupa. Senada dengan para analis tersebut, tim dari Credit Suisse juga memprediksi Yellen mau tidak mau harus mengakui perkembangan data Amerika yang positif, terutama di sektor tenaga kerja. Penekanan Yellen nanti kemungkinan akan ditujukan pada inflasi yang baru mulai meningkat dan pertumbuhan gaji yang masih lambat.

Analis dari Barclays dan Societe Generale juga memprediksi Yellen masih akan cenderung dovish hari ini. FOMC Juni lalu mendorong USD turun, namun kali ini ekspektasi pasar tidak akan kenaikan suku bunga tidak sebesar bulan lalu. Yellen tampaknya masih akan mempertahankan pandangan yang sama dengan sebelumnya, dengan harapan tidak terjadi volatilitas yan signifikan di pasar.

One reply on “Menanti Testimoni Janet Yellen di Hadapan Senat Amerika”

Comments are closed.