Categories
Fundamental

Market Outlook – 22 November 2012

EU Economic Summit di BrusselsUSD melemah pagi hari ini, seiring dengan adanya indikasi bahwa Fed mulai kehabisan amunisi untuk terus menerus memberikan stimulus bagi perekonomian Amerika. Fokus hari ini akan tertuju pada pertemuan Uni Eropa di Brussels yang mana akan membahas masalah Yunani dan Spanyol. Selain itu, bursa Amerika hari ini akan libur merayakan Thanksgiving, sehingga ada kemungkinan perubahan volatilitas yang tak terduga malam nanti.

Event dan news release hari ini:

  • 15:00 WIB – Flash PMI Perancis
  • 15:30 WIB – Flash PMI Jerman – Data diprediksi relatif sama, Jerman tampaknya akan mendapat sorotan karena merupakan negara terkuat di zona Eropa.
  • 16:00 WIB – Flash PMI Eropa – Data PMI keseluruhan Eropa diprediksi juga akan sama dengan bulan lalu. Angka yang mengecewakan akan membebani Euro.
  • Sesi Eropa hari ini – EU Economic Summit di Brussels, akan membahas lebih lanjut mengenai bantuan bagi Yunani, juga mengenai Spanyol yang kondisinya tidak kunjung membaik hingga saat ini.
  • Sesi Eropa hari ini – Penjualan bond Spanyol
  • 20:30 WIB – Retail Sales Canada – Data diperkirakan akan membaik (0,5% untuk core retail sales dan 0,4% untuk retail sales), dalam 2 bulan sebelumnya angka yang muncul selalu sedikit lebih baik dari estimasi awal.
  • Libur Thanksgiving di Amerika