Categories
Fundamental

Jerman, Perancis, Italia Gabung AIIB

aiib

Jerman, Perancis, dan Italia, menyusul Inggris untuk bergabung bersama AIIB (Asian Infrastructure Investment Bank), yang merupakan institusi finansial internasional gagasan China pada 2013 lalu. AIIB bertujuan mendanai proyek-proyek infrastruktur di Asia Pasifik dan dianggap akan menjadi pesaing bagi IMF, World Bank, dan ADB, yang didominasi Amerika. Dengan demikian, sudah ada 4 negara anggota G7 yang bergabung dengan AIIB dan tentunya akan menjadi perhatian khusus bagi Amerika. Sejauh ini, sudah ada 21 negara yang bersedia bergabung, di antaranya India, Selandia Baru, dan Thailand. Beberapa negara yang dekat dengan Amerika menolak untuk bergabung, di antaranya Jepang, Australia, dan Korsel.