Categories
Fundamental

Carney Peringatkan Eropa Soal Brexit, Waspadai Faktor Eksternal Terhadap Ekonomi Inggris

Mark Carney
Mark Carney

Gubernur Bank of England, Mark Carney, memperingatkan Eropa soal dampak Brexit, terutama jika bank-bank di Eropa gagal beradaptasi selama masa transisi. Carney menjelaskan bank-bank Eropa memerlukan pendanaan dari Inggris dan ia menginginkan periode transisi yang halus agar bank-bank tersebut bisa melakukan penyesuaian dan tidak merusak perekonomian Eropa.

Perusahaan-perusahaan finansial Inggris juga harus diberi waktu untuk beradaptasi. Jika tidak, kontribusi besar mereka terhadap perekonomian Eropa akan terganggu, termasuk terhadap perekonomian Inggris.

Carney juga menyorot sejumlah faktor eksternal yang bisa mempengaruhi perekonomian Inggris, di antaranya stabilitas ekonomi China yang dinilai memiliki resiko terbesar, serta kebijakan perbajakan dan anggaran Amerika di bawah pemerintahan Donald Trump.