Categories
Fundamental

Broadbent: Suku Bunga Rendah Tidak Perlebar Kesenjangan

Ben Broadbent
Ben Broadbent

Wakil Gubernur Bank of England, Ben Broadbent, menjadi pembicara pada konferensi tahunan Society of Business Economists di London. Dalam kesempatan tersebut, Broadbent membela kebijakan suku bunga rendah bank sentral dan menegaskan hal tersebut tidak memperlebar kesenjangan di Inggris.

Sejumlah kritik belakangan ini dilontarkan pada BoE, yang kebijakannya dinilai memberatkan sebagian kalangan masyarakat. Broadbent pun menyebut Gini Coefficient – indeks yang digunakan untuk mengukur kesenjangan pendapatan di Inggris – menunjukkan angka yang cenderung sama selama satu abad terakhir.

Broadbent kembali menegaskan sikap bank sentral, yang akan sangat berhati-hati dalam menetapkan suku bunga dalam beberapa bulan ke depan, karena harus mewaspadai dampak Brexit terhadap inflasi dan pertumbuhan ekonomi Inggris.